February 14, 2025

Sejarah Hari Persatuan Ahli Farmasi Indonesia, https://pafikotapalopo.org/ – Diketahui, hari Persatuan Ahli Farmasi Indonesia (PAFI) diperingati tepat di pertengahan bulan Februari, yaitu tanggal 13 Februari. Biasanya, PAFI akan dirayakan oleh banyak pelaku di dunia kefarmasian. Namun, sebelumnya apakah Anda sudah tahu awal sejarah hari Persatuan Ahli Farmasi Indonesia? Melalui artikel berikut, kami akan mengulaskan sejarahnya lebih lengkapnya untuk Anda.

Sejarah Hari Persatuan Ahli Farmasi Indonesia

Perlu diketahui, asal mulanya sejarah hari Persatuan Ahli Farmasi Indonesia, atau yang disebut dengan PAFI ini dimulai pada tahun 1946 silam. Di mana tahun tersebut menjadi awal didirikannya organisasi yang menyatukan semua apoteker di Indonesia.

Di dalam PAFI terhimpun banyak sekali tenaga kerja yang berprofesi di bidang farmasi. Adapun peresmian PAFI bermula di Yogyakarta pada tanggal 13 Februari 1946. Yang mana, waktu itu perumusan yang dihadiri oleh apoteker di Indonesia tersebut mulanya hanya ingin membangun sebuah organisasi PAFI. Faktor pendukung lain yang membuat para apoteker di Indonesia pantas menciptakan organisasi tersebut sebab jasa para apoteker yang ada.

Tercatat, ada banyak sekali ahli farmasi malang – melintang di Indonesia sebelum kemerdekaan. Usaha juga kerja keras dari para apoteker di Indonesia turut membantu banyaknya aspek selama zaman colonial. Tentunya, dengan adanya hari PAFI menjadikan medium sebagai peringatan terhadap jasa para ahli farmasi di Indonesia dalam meningkatkan taraf kesejahteraan umum, terutama di bidang kesehatan masyarakat dan kefarmasian.

Peresmian hari PAFI disahkan di hotel merdeka hingga akhirnya PAFI menjadi salah satu organisasi tertua yang ada di Indonesia.

Hari PAFI tersebut juga menjadi pertanda hari ulang tahun atau HUT Persatuan Ahli Farmasi Indonesia. PAFI merayakan HUT yang ke-78 tahun pada tanggal 13 Februari 2024 kemarin. PAFI sendiri merupakan salah satu organisasi profesi yang menjadi tempat berhimpun bagi para tenaga ahli farmasi profesi AA atau Asisten Apoteker seluruh Indonesia, atau yang sekarang disebut dengan TTK atau Tenaga Teknis Kefarmasian.

Demikian informasi yang bisa kami bagikan tentang jejak sejarah hari Persatuan Ahli Farmasi Indonesia pada tanggal 13 Februari. Semoga bermanfaat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *